Tujuh Sekolah di Jakpus akan Direnovasi
Suku Dinas Pendidikan Wilayah I Jakarta Pusat akan merenovasi berat tujuh sekolah di wilayahnya.
Tujuannya untuk memperbaiki fasilitas sekolah
Renovasi berat dilakukan karena kondisi ketujuh sekolah tersebut perlu diperbaiki untuk kelancaran proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).
"Tujuannya
memperbaiki fasilitas sekolah yang rusak dan menjadikannya memenuhi standar keamanan proses KBM," ujar Slamet, Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah 1 Jakarta Pusat, Kamis (18/4).Dewan Ingin Rencana Rehab Sekolah Dilakukan MenyeluruhIa menyebutkan, tujuh sekolah akan direnovasi berat masing-masing SDN Kampung Bali 03 Pagi, SDN Petamburan 05 Pagi, SDN Duri Pulo 07 Pagi, SDN Gambir 01 Pagi, TK Negeri Bendungan Hilir, SDN 05 yang akan dialihfungsikan menjadi TK Negeri dan SMPN 280.
"Renovasi dilakukan atas usulan Musrenbang tahun 2018 dan juga permintaan para kepala sekolah," katanya.
Menurut Slamet, renovasi berat nantinya mencakup perbaikan plafon, keramik, pengecatan ulang dan lain sebagainya. Sebelum renovasi dimulai, pihaknya akan melakukan pengecekan kondisi sekolah terlebih dahulu.
"Kita prioritaskan sekolah yang berusia di atas 25 tahun untuk direnovasi berat," tandasnya.